Pengaruh Latihan Small Side Game terhadap Keterampilan Passing Siswa SMP Plus Nurul Huda dalam Ekstrakurikuler Sepak Bola Tahun Ajaran 2020

Authors

  • Lukmanul Hakim UMMI

DOI:

https://doi.org/10.37150/jut.v6i2.996

Keywords:

small side game, passing

Abstract

Abstrak: Ketepatan umpan (passing) merupakan salah satu hal yang sangat penting dalam permainan sepak bola. Banyak metode ataupun cara yang bisa dilakukan untuk melatih dan mengasah kemampuan seseorang untuk meningkatkan kualitas passing pada pemain sepak bola. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui pengaruh latihan small side game terhadap keterampilan passing siswa SMP Plus Nurul Huda dalam ekstrakurikuler sepak bola tahun ajaran 2020. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan menggunakan desain One-Group Pretest-posttest Design.Populasi pada penelitian ini adalah siswa ekstrakurikuler sepak bola.Sampel yang digunakan yaitu purposive sampling, dengan syarat bahwa subjek yang digunakan adalah siswa SMP Plus Nurul Huda kelas VII dan VIII yang mengikuti kegiatan ekstrakurikuler. Jumlah sampel pada penelitian ini berjumlah 16 orang.Hasil penelitian menunjukan pada nilai rata-rata yang diperoleh ketika melakukan tes awal adalah 17,38 dengan simpangan baku 1,82. Sedangkan untuk nilai tes akhir adalah rata-rata 25,94 dengan simpangan baku 1,87. Hasil uji-t memperoleh nilai t-hitung > t-tabel(20,990 > 2,13), maka Ho di tolak dan Ha diterima. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh latihan small side game terhadap keterampilan passing siswa SMP Plus Nurul Huda dalam ekstrakurikuler sepak bola tahun ajaran 2020.

Kata kunci :small side game, passing

 

Abstract: The accuracy of the pass (passing) is one of the most important things in soccer. There are many methods or ways that can be done to train and hone one's skills to improve the quality of passing on soccer players. This study aims to determine the effect of small side game training on the passing skills of SMP Plus Nurul Huda students in soccer extracurricular activities for the 2020 academic year.This research is an experimental study using the One-Group Pretest-posttest Design. The population in this study were soccer extracurricular students. The sample used was purposive sampling, with the condition that the subjects used were students of SMP Plus Nurul Huda class VII and VIII who participated in extracurricular activities. The number of samples in this study amounted to 16 people.The results showed that the average value obtained when conducting the initial test was 17.38 with a standard deviation of 1.82. As for the final test score is an average of 25.94 with a standard deviation of 1.87. The t-test results obtained the value of t-count> t-table (20.990> 2.13), then Ho was rejected and Ha was accepted. Thus it can be concluded that there is an effect of small side game training on the passing skills of SMP Plus Nurul Huda students in the football extracurricular activities for the 2020 academic year.

Key words: small side game, passing

References

Suharsimi Arikunto (2010). Prosedur Penelitian. Yogyakarta: PT Renika Cipta.

KEMENDIKBUD. (2014). Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan. Jakarta: Pusat Kurikulum dan Perbukuan.

Irwansyah, Asep Kurnia Nenggala. (2013). Pyisical Education, Sport and Health. Bandung: Grafindo Media Pratama.

Harsono. (2015). Periodesasi Program Latihan. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Agung Setyadi. (2016). Pengaruh Latihan Small Side Game Terhadap Keterampilan Passing Siswa Peserta Ekstrakurikuler Futsal di SMP Muhammadiyah 2 Depok Sleman Tahun 2016. Yogyakarta: Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Yogyakarta.

Ari Singgih Baskoro. (2016). Pengaruh Latihan Small Side Game Terhadap Kebugaran Jasmani Siswa Peserta Ekstrakurikuler Sepak Bola di SMP Negeri 1 Pakem Sleman Tahun 2016. Yogyakarta: Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Yogyakarta.

Abdul Karim. (2018). Pengaruh Latihan Small Side Game Terhadap Peningkatan Ketepatan Passing Dengan Kaki Bagian Dalam Pada Siswa Peserta Ekstrakurikuler Sepak Bola MTs Ali Maksum Bantul. Yogyakarta: Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Yogyakarta.

Andi Mulya. (2011). Ensiklopedia Olahraga Indonesia. Bandung: Angkasa.

Sugiyono. (2017). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D . Bandung: Alfabeta.

Downloads

Published

2020-12-29
Abstract viewed = 366 times